Peringati HUT Partai Golkar ke - 56, Arik Sriwahyuni: Kesehatan Masyarakat Pulih, Ekonomi Bangkit dan Pilkada Menang

    Peringati HUT Partai Golkar ke - 56, Arik Sriwahyuni: Kesehatan Masyarakat Pulih, Ekonomi Bangkit dan Pilkada Menang
    Hj.Arik Sriwahyuni Ketua DPD Partai Golkar Trenggalek

    Trenggalek - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Trenggalek, Hj. Arik Sriwahyuni berobsesi dalam HUT Partai Golkar ke - 56 yang jatuh pada tanggal 20 Oktober bisa dijadikan salah satu momentum penting, yaitu bisa memulihkan kesehatan masyarakat, ekonomi bangkit dan tak kalah penting ikut memenangkan pasangan Ipin - Syah dalam Pilkada 9 Desember mendatang.

    Arik menuturkan, obsesi tersebut bukan tanpa alasan.Dalam rangkaian HUT Partai Golkar nanti pihaknya akan mengadakan turba sekaligus konsolidasi dan akan dimulai tanggal 15 Oktober mendatang.

    "Kami akan melakukan giat konsolidasi ke 14 kecamatan dan juga pemantapan kader serta saksi guna memenangkan paslon nomer urut 02, " ucapnya, Sabtu (10/10/2020).

    Selanjutnya, masih kata Arik, kegiatan memang sengaja dilakukan mulai tanggal 15 Oktober karena ingin meraih hasil yang maksimal dalam setiap kegiatan dan sudah disepakati oleh jajaran pengurus.

    Adapun kegiatan yang dimaksud, adalah turba ke seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Trenggalek, apel HUT, ziarah ke TMP, Istigosah, tasyakuran, bakti sosial, pembekalan kader dan partisipasi kegiatan dari provinsi dan DPP.

    "Semuanya kegiatan tersebut muaranya adalah untuk solidasi kader, kedekatan dengan rakyat, pemenangan Pilkada dan konsolidasi Pemilu 2024, " tegasnya.

    Kemudian dia berharap kepada semua jajaran pengurus dan kader Partai Golkar Trenggalek untuk tetap all out dan patuh pada keputusan DPP untuk ikut serta memenangkan pasangan Ipin - Syah.

    Selain itu, sebagai partai senior dan berpengalaman dia juga berpesan agar dalam peringatan HUT nanti bisa menjadi motivasi untuk tetap menjaga solidasi sekaligus menjadikan Partai Golkar menjadi partai yang selalu dekat dengan rakyat.

    "Kami berharap semua bisa bahu membahu dalam menjaga amanah tak terkecuali di Pilkada nanti, " tutupnya(ags).

    Trenggalek Arik Sriwahyuni Golkar
    AGUS RIYANTO

    AGUS RIYANTO

    Artikel Sebelumnya

    Tiada Hari Tanpa Konsolidasi, Alfan - Zaenal...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing

    Ikuti Kami